Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. Resmikan Guest House "Hary Syariah" di Morowali

Poso, - Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. didampingi Ketua Persit KCK Cab XXI Dim 1307/Poso, Ny. dr. Chintya Ayu Hasroel meresmikan Guest House "Hary Syariah", yang berlokasi di Desa Ungkaya, Kec. Wita Ponda, Kab. Morowali. Kamis, (25/04/2024).

Letkol Inf Hasroel Tamin mengatakan, Guest House "Hary Syariah" yang terbuka untuk umum ini memiliki lokasi yang sangat strategis. 

"Guest House Hary Syariah ini sangat strategis sekali lokasinya,  tamu yang menginap pastinya akan semakin dibuat manja serta nyaman", ujar Letkol Hasroel Tamin.

“Apalagi, ditunjang fasilitas Wi-fi, Meeting Room, Coffe Shop, Water Heater, sarana kamar, dan tempat tidur begitu baik, serta hal yang terpenting adalah layanan kepada konsumen paling utama,” ungkap Letkol Hasroel Tamin didampingi istrinya Ny. dr. Chintya Ayu Hasroel.

Senada, Ketua Persit KCK Cab XXI Dim 1307/Poso, Ny. dr. Chintya Ayu Hasroel menyebutkan, untuk biaya penginapan permalamnya yang sangat terjangkau.

“Tidak mahal kok, pokoknya terjangkau, tamu akan sangat nyaman bahkan betah setelah menginap di Guest House Hary Syariah ini,” paparnya.

Ia mengharapkan, kepada pengurus Guest House Hary Syariah, untuk memberikan pelayanan prima, ramah, sopan santun dan murah senyum.

“Otomatis, mereka yang akan berkunjung ke Morowali akan kembali lagi untuk menginap di Guest House Hary Syariah, apabila kita layani sebaik mungkin,” Pungkasnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Beri Motivasi, Danramil 1307-11/Pamona Selatan Lakukan Komsos Dengan Mahasiswa Unsimar

Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Bersama Warga Desa Watumaeta Bersihkan Material Yang Menutupi Jalan Akibat Hujan Deras

Cegah Bullying Di Lingkungan Sekolah, Babinsa Koramil 04/Tojo Berikan Sosialisasi Kepada Siswa-Siswi SDN Tatari