Babinsa Koramil 1307-07/Ampana Tete Bantu Panen Jagung, Selalu Laksanakan Pendampingan Hingga Capai Hasil Panen Memuaskan

 

Media Center_1307, - Salah satu wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat dengan terjalinnya sinergitas dalam meningkatkan capaian pemerintah guna mewujudkan ketahanan pangan yang optimal.

Hal tersebut ditegaskan Babinsa Koramil 1307-07/Ampana Tete, Praka Alfatah Labelo di sela-sela membantu petani memanen jagung di ladang pertanian warga binaan, Desa Suka Maju, Kec. Ampana Tete, Kab. Tojo Una Una, Senin (11/03/2024).

Pendampingan terhadap para petani jagung binaan tidak hanya dilakukan saat musim panen saja, akan tetapi dari proses penanaman jagung dimulai hingga sekarang tinggal menuai hasilnya.

“Saya sangat senang sekali dapat membantu langsung proses panen jagung warga, hasilnya sangat melimpah,” terang Babinsa.

Menurutnya, keberhasilan panen jagung ini berkat kerja keras para petani binaan dan mereka mengikuti saran yang diberikan guna memaksimalkan hasil yang didapat. Salah satunya dengan pemupukan yang tepat akan sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan jagung yang unggul sehingga hasil panen melimpah ruah.

“Proses panen sendiri dengan memangkas batang jagung yang telah mengering lalu kita lepas jagung tersebut dari kulitnya dan dimasukkan dalam sak,” kata Serka Mardiono.

Harapannya panen jagung di kesempatan berikutnya akan tetap stabil dengan hasil yang telah dicapai dan sangat melimpah. Maka dari itu, semua tidak luput dari kerja keras para petani jagung dan pendampingan Pak Babinsa di wilayah binaan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Beri Motivasi, Danramil 1307-11/Pamona Selatan Lakukan Komsos Dengan Mahasiswa Unsimar

Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Bersama Warga Desa Watumaeta Bersihkan Material Yang Menutupi Jalan Akibat Hujan Deras

Cegah Bullying Di Lingkungan Sekolah, Babinsa Koramil 04/Tojo Berikan Sosialisasi Kepada Siswa-Siswi SDN Tatari