Babinsa Koramil 1307-06/Una Una Bersama Warga Kerja Bakti Perbaiki Jalan Berlubang

Media Center_1307, - Serma Sudarman Karno Babinsa Koramil 06/Una Una Jajaran Kodim 1307/Poso melaksanakan kegiatan gotong royong menambal jalan umum yang rusak bersama masyarakat dan perangkat Desa Wakai, Kecamatan Una Una, Kabupaten Tojo Una Una, Minggu (24/09/2023).

Babinsa Serma Sudarman Karno, mengatakan kegiatan gotong-royong ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan dan kepedulian TNI untuk kepentingan umum. Karena ada beberapa titik jalan Desa Wakai yang berlubang sehingga dapat menyebabkan potensi terjadi kecelakaan.

“Jalan ini merupakan daerah titik rawan dan sering dikeluhkan masyarakat karena sering terjadi kecelakaan yang mengakibatkan jatuh korban dikarenakan jalanan yang berlubang,” Tambah Serma Sudarman Karno.

Serma Sudarman karno, berharap melalui perbaikan secara gotong-royong dapat dapat mempermudah pengguna jalan melintas.

“Perbaikan jalan Desa tentunya akan membantu kelancaran bagi warga yang beraktivitas sehari hari ,selain itu kegiatan ini juga memupuk kebersamaan semangat bergotong royong,” tutup Serma Sudarman Karno.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Beri Motivasi, Danramil 1307-11/Pamona Selatan Lakukan Komsos Dengan Mahasiswa Unsimar

Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Bersama Warga Desa Watumaeta Bersihkan Material Yang Menutupi Jalan Akibat Hujan Deras

Cegah Bullying Di Lingkungan Sekolah, Babinsa Koramil 04/Tojo Berikan Sosialisasi Kepada Siswa-Siswi SDN Tatari